Maret 27, 2023
?>

Kota Malang mendapatkan dua gelar dari kegiatan peringatan Hari Lingkungan Hidup Dunia 2016 yang dilakukan di Istana Kesultanan Siak Sri Indagiri pada Jumat (22/7) kemarin. Acara yang dihadiri oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla ini, Malang mendapatkan Piala Adipura Kirana dan gelar Taman Kota Terbaik.

Adipura Kirana adalah sebuah penghargaan yang diperuntukkan kepada kota-kota yang mampu mendorong pertumbuhan ekonomi melalui perdagangan, pariwisata, dan investasi yang berbasis pengelolaan lingkungan.

Dari keterangan Menteri Lingkungan Hidup, Siti Nurbaya Bakara. Dikatakan jika pemberian gelar itu merupakan salah satu bentuk penghargaan yang diberikan oleh pemerintah kepada penggiat lingkungan di kota yang melakukannya dengan inovasi kreatif.

Mendapatkan penghargaan, WaliKota Malang M. Anton mengaku senang dan berterima kasih kepada seluruh elemen masyarakat atas partisipasinya dalam menjaga kebersihan lingkungan di Kota Malang.

“Saya ucapkan terima kasih kepada warga Kota Malang atas kepeduliannya terhadap lingkungan, jika tidak peduli tentu saja piala ini tidak akan sampai ke Kota Malang. Setelah mendapatkan piala bukan berarti tugas sudah selesai karena kita harus menjaga dan mempertahankan kebersihan lingkungan serta fasilitas yang disediakan agar kebersihan Kota Malang terjadi berkelanjutan,” tegas Anton.

Selain Adipura Kirana, Kota Malang juga mendapatkan penghargaan sebagai kota dengan Taman Terbaik Tingkat Nasional. Jika penghargaan Adipura diserahkan oleh Wakil Presiden kepada Walikota pada siang hari maka penghargaan taman terbaik ini diserahkan pada malam harinya oleh Menteri Lingkungan Hidup Siti Nurbaya Bakar kepada Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Malang, Erik Setyo Santoso. Penilaian tentang taman terbaik ini tidak hanya satu taman, melainkan seluruh taman yang ada di Kota Malang.

Menurut Anton, Malang menang karena karakteristik taman yang ada di Kota ini berbeda dengan Kota lainnya, apalagi tema-tema taman yang ada di Malang cukup berbeda dengan yang lain.

“Tentu ke depan kita akan memperbanyak taman dan mempercantiknya, harapannya tentu saja masyarakat bisa menjaga kebersihan dan keberadaannya, karena menjaga itu lebih sulit dibandingkan membuat,” tegasnya.

Selain kota, warga Malang juga mendapatkan penghargaan lain. Dia adalah Gamal Albinsaid dari Kota Malang juga telah sukses meraih Piala Kalpataru dengan kategori sebagai Perintis Lingkungan.

?>