
Pusat Kuliner Pulosari yang selalu ada di dalam kenangan anak muda Kota Malang angkatan 90-an (C) IXOTRANS
Sebagai kota jujugan wisata dari berbagai daerah, pusat kuliner tumbuh pesat di Kota Malang. Salah satu yang tertua sejak tahun 90-an, adalah Pusat Kuliner Pulosari yang ada di kawasan Jalan Pulosari, Kelurahan Gadingkasri, Kecamatan Klojen.
Jalan Pulosari memang populer dengan kios-kios pedagang kaki limanya yang menjajakan aneka kuliner. Mulai dari kuliner tradisional, hingga kelas internasional ada di sini. Ada makanan ringan alias cemilan, ada pula makanan berat yang biasa jadi menu utama. Jagung bakar, roti bakar, dan STMJ menjadi menu favorit di pusat kuliner ini. Selain itu, ada pula ikon kuliner ternama seperti Bakso President, Bebek Prasaja, dan Nasi Goreng Jawa. Tak hanya makanan, tapi juga ada minuman dengan aneka pilihan.
Satu hal yang menggairahkan, tentunya adalah harga makanan di Pusat Kuliner Pulosari ini yang lumayan lebih miring alias murah dari sentra kuliner lainnya. Jagung bakar dengan pilihan rasa asin, manis, pedas, cokelat, campur hanya 3.000 rupiah, sedangkan jagung bakar yang disajikan dengan diserut atau tidak beserta tongkolnya dengan pilihan rasa asin, manis, cokelat, pedas, campur dijual 5.000 rupiah. Untuk pisang bakar dengan pilihan rasa taburan cokelat, stroberi hanya 4.000 rupiah, sedangkan pisang bakar dengan pilihan rasa taburan keju, cokelat keju, stroberi keju, kacang cokelat keju, stroberi cokelat keju dijual 4.500 rupiah. Sementara itu, aneka minuman seperti wedang jeruk, Vanilalatte, susu segar murni, es kelapa muda, dan lain-lain rata-rata ditawarkan dengan harga antara 3.000 hingga 3.500 rupiah saja.
Para pedagang di Pusat Kuliner Pulosari ini biasa menggelar lapak dagangannya mulai dari sore menjelang malam hari. Warung-warung kaki lima di sini buka hingga tengah malam. Tempat ini bakal lebih ramai dari biasanya pada waktu Sabtu malam alias malam Minggu. Banyak muda-mudi yang nongkrong melewatkan akhir pekan bersama pasangan atau teman satu gank.
Lokasi kawasan kuliner ini terletak sekitar 500 meter dari jantung Kota Malang. Dari Alun-alun, silakan berjalan ke arah barat melalui Jalan Kawi, melewati perempatan Jalan Besar Idjen, lalu lanjut ke Jalan Kawi Atas. Sesampainya di pertigaan Jalan Pulosari belok kanan ke arah utara.
Anak muda tahun 90-an pasti pernah nongkrong di tempat kuliner ini. Meski kini pusat kuliner yang lebih modern tumbuh subur di Kota Malang, bukan berarti Pusat Kuliner Pulosari ditinggalkan pelanggannya. Banyak pula pasangan yang datang ke tempat ini hanya untuk sekadar bernostalgia mengenang masa muda. Menarik untuk dicoba!