
Museum Angkut Kota Batu memiliki salah satu koleksi penuh misteri, yakni ambulans kuning di Ruang Batavia (C) HALOMALANG
Museum Angkut di Kota Batu memang dihuni oleh beberapa kendaraan antik bernuansa klasik. Salah satunya adalah ambulans kuning yang terselimuti misteri.
Ambulans kuning itu terletak di Ruang Batavia Museum Angkut. Menurut seorang petugas yang enggan disebutkan namanya, mobil itu paling sering ‘mengganggu’ penjaga Museum Angkut. Sebelumnya, ambulans itu merupakan kendaraan operasional pengangkut jenazah di sebuah rumah sakit yang tak disebutkan nama dan lokasinya.
Dari faktor sejarahnya saja, ambulans kuning itu memang sudah menyeramkan, sehingga tidak mengherankan jika dihuni oleh makhluk halus. Konon, tiap malam lampu ambulans tersebut tiba-tiba menyala sendiri, diiringi bunyi sirine-nya. Kontan hal ini membuat para penjaga Museum Angkut kerap dihantui rasa takut.
“Memang setiap mobil memiliki sejarah masing-masing, seperti ambulance yang biasa untuk operasional rumah sakit. Mobil-mobil ini milik seorang kolektor yang dibeli karena faktor sejarahnya juga,” kata Manager Operational Musium Angkut Batu, Titik S Ariyanto, dilansir Merdeka.
Selain ambulans, kendaraan ‘berhantu’ lainnya adalah kereta-kereta kerajaan yang dibuat di masa lalu sebagai kendaraan yang disakralkan. Bahkan kereta-kereta kencana itu harus diberi sesaji, sehingga tak heran muncul nilai-nilai kemistisan. Penjaga kereta yang juga ogah disebutkan namanya mengaku kerap terbawa mimpi saat mereka selesai membersihkannya.
Museum Angkut juga memiliki koleksi mobil-mobil bersejarah. Salah satunya adalah mobil Land Rover bertahun 1958. Mobil tersebut pernah digunakan Putri Diana yang tewas kecelakaan dan Pangeran Charles dari Inggris, suaminya untuk sebuah parade.
Ada pula mobil Tucuxi milik mantan menteri Dahlan Iskan. Mobil listrik itu dibeli karena sejarahnya yang pernah mengalami kecelakaan di sebuah lereng gunung di Magetan dengan kecepatan tinggi saat baru diujicobakan. Beberapa hari sebelum kecelakaan, mobil itu diruwat oleh dalang senior, Ki Manteb Soedarsono di Solo.
“Sebagian mobil-mobil ini kan hasil rekondisi, semula ada yang rusak parah karena kecelakaan, penumpang atau pengemudinya meninggal dunia,” pungkas Titik.
Museum Angkut merupakan museum transportasi dan tempat wisata modern dengan 300 lebih koleksi yang dimiliki Kota Batu. Museum yang berdiri 9 Maret 2014 ini terletak sekitar 20 km dari pusat Kota Malang. Tepatnya, museum ini berada di Jalan Terusan Sultan Agung No. 2, Desa Ngaglik, Kecamatan Batu.