
Salah satu kamar di Lovender Guest House - PENGINAPAN.NET
Menginap di Guest House Anda akan mendapatkan suasana yang lebih privat ketimbang hotel, namun dengan harga yang lebih terjangkau. Lovender Guest House Malang yang mengusung konsep menarik tersebut menawarkan fasilitas yang tak kalah dari pelayanan hotel bintang dua.
Lovender Guest House yang berada di Jalan Lamongan No.12, Kelurahan Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang memiliki lokasi yang cukup strategis. Guest house ini tak jauh dari kampus Universitas Negeri Malang, dan beberapa sekolah yang ada di kawasan pendidikan Jalan Bandung-Veteran. Jika ingin nge-mall pun tak jauh dari guest house ini ada Malang Town Square (Matos). Buat yang ingin sekadar jalan-jalan atau jogging, Anda bisa ke ajang Car Free Day (CFD) di Ijen Boulevard pada Minggu pagi. Di kawasan itu pula terdapat Gereja Katedral Ijen, dan juga Museum Brawijaya Malang.
Dari luar, Lovender Guest House tampak desain bangunannya cukup menarik. Dengan konsep rumah modern, guest house ini memiliki dinding yang dicat dengan warna kalem yang dipadukan dengan tulisan nama penginapan berukuran besar yang diwarnai merah muda dan hijau di bagian atap. Tentu saja tampilan ini untuk menarik para tamu.
Jika mencari fasilitas lengkap setara hotel bintang dua di sini, maka Anda tak salah pilih Lovender Guest House ini. Guest house ini punya 12 kamar yang dirancang dengan citarasa tinggi yang masing-masing kamar dilengkapi wifi gratis, AC, meja tulis, TV, dan lain-lain. Ada kamar tipe Deluxe Room seharga 402.930 rupiah (yang sudah termasuk sarapan), dan tipe Junior Suite seharga 468.420 rupiah (yang juga termasuk sarapan). Selain itu ada fasilitas area bebas asap rokok, ruang keluarga, kolam renang yang lengkap dengan bar di tepinya, tempat parkir mobil, coffe shop dan restoran.
Lovender Guest House pun menawarkan beraneka layanan jasa. Mulai dari jasa antar jemput dari bandara atau hotel, layanan kamar dan laundry, pijat, salon, hingga hot tub.
Jika ingin menginap di guest house ini, Anda bisa datang langsung ke lokasi Lovender Guest House. Bisa pula reservasi kamar dulu melalui nomor telepon (0341) 324760.