
Inilah Jadwal Karnaval di Malang Raya Tahun 2018 (C) YOUTUBE
Seperti biasa, saat bulan Agustus tiba, jadwal karnawal di berbagai daerah di Malang Raya pun dikeluarkan. Anda yang menggilai tontonan gratis, tentu wajib mencatat jadwal ini.
Karnaval ini tak cuma ada di Kota Malang. Wilayah Kabupaten Malang dan Kota Batu pun tak mau ketinggalan. Ada karnaval tingkat desa, ada pula yang tingkat kecamatan. Kegiatan ini digelar bukan cuma untuk memperingati HUT Republik Indonesia pada 17 Agustus mendatang. Ada pula karnaval yang digelar dengan maksud dan tujuan untuk bersih desa.
Jadwal karnaval di Malang Raya pada tahun 2018 ini akan dibuka dengan karnaval di Desa Sidomulyo, Kota Batu pada 29 Juli 2018. Rangkaian karnaval ini akan terus berlangsung sepanjang bulan Agustus, September, Oktober, bahkan November. Terakhir, ditutup dengan karnaval di Desa Kidangbang/Berik, Kecamatan Wajak pada 12 November 2018.
Berikut ini jadwal karnaval di Malang Raya pada tahun 2018.
Juli
29 Juli – Desa Sidomulyo, Kota Batu
Agustus
5 Agustus – Kirab 10 Tahun Bantengan Nuswantara – Kota Batu
10 Agustus – Kirab Bersih Desa – Desa Arjowilangun, Kecamatan Kalipare
12 Agustus – Desa Jogomulyan, Kecamatan Tirtoyudo
12 Agustus – Desa Pujon Kidul, Kecamatan Pujon
18 Agustus – Desa Gedok Wetan, Kecamatan Turen
18 Agustus – Desa Tumpakrejo, Kecamatan Gedangan
19 Agustus – Kecamatan Bululawang
19 Agustus – Desa Ngantru, Kecamatan Ngantang
19 Agustus – Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumawe
19 Agustus – Desa Ngerjo (Kluwut), Kecamatan Wonosari
19 Agustus – Desa Sidorejo Pal, Kecamatan Pagelaran
19 Agustus – Desa Gampingan, Kecamatan Pagak
20 Agustus – Desa Talok, Kecamatan Turen
22 Agustus – Desa Peniwen, Kecamatan Kromengan
23 Agustus – Desa Gunung Ronggo, Kecamatan Tajinan
23 Agustus – Desa Kanigoro, Kecamatan Pagelaran
25 Agustus – Festival Kostum Karakter – Stadion Kanjuruhan
25 Agustus – Desa Kalangan, Kecamatan Pujon
25 Agustus – Desa Sri Gonco, Kecamatan Bantur
25 Agustus – Desa Jambuwer, Kecamatan Kromengan
25 Agustus – Desa Sumberrejo, Kecamatan Gedangan
26 Agustus – Desa Pagak, Kecamatan Pagak
26 Agustus – Desa Tawangrejeni, Kecamatan Turen
26 Agustus – Desa Karangrejo (Krantil), Kecamatan Kromengan
26 Agustus – Desa Dilem, Kecamatan Kepanjen
26 Agustus – Desa Purworejo, Kecamatan Ngantang
26 Agustus – Desa Tanggung, Kecamatan Turen
26 Agustus – Desa Wonokerto, Kecamatan Bantur
26 Agustus – Ds. Pesanggrahan – Kota Batu
26 Agustus – Desa Bakir (Sukomulyo), Kecamatan Pujon
27 Agustus – Desa Ngabab, Kecamatan Pujon
28 Agustus – Desa Ngroto, Kecamatan Pujon
September
2 September – Desa Arjowilangun – Kecamatan Kalipare
02 September – Kelurahan Wonokoyo – Kota Malang
09 September – Desa Purwosekar – Kecamatan Tajinan
15 September – Desa Kasembon – Kecamatan Bululawang
16 September – Malang Flower Carnival – Kota Malang
23 September – Desa Kenongo (Sumbersuko) – Kecamatan Wagir
Oktober
7 Oktober – Desa Karanganyar – Kecamatan Poncokusumo
21 Oktober – Desa Harjokuncaran – Kecamatan Sumawe
November
11 November – Pesona Gondanglegi – Kecamatan Gondanglegi
12 November – Desa Kidangbang/Berik – Kecamatan Wajak