
Menguji Suara di Happy Puppy Karaoke Suhat Malang
Tempat Karaoke biasa menjadi tempat untuk mencari hiburan bersama keluarga sekaligus menguji suara masing-masing merdu atau tidak. Anda bisa melakukannya di Happy Puppy Karaoke Suhat Malang.
Happy Puppy berdiri pada tahun 1992 di Surabaya oleh PT Imperium Happy Puppy. Kemudian, tempat karaoke ini membuka banyak cabang di berbagai kota di Indonesia, termasuk Kota Malang. Seiring berjalannya waktu, tempat karaoke ini terus berkembang dengan beragam inovasi agar bisa memberikan pelayanan yang lebih baik kepada pelanggannya. Hingga pada akhirnya, Museum Rekor Indonesia (MURI) memberikan piagam penghargaan sebagai Karaoke Keluarga Pertama di Indonesia pada awal Januari 2004.
Happy Puppy Karaoke Suhat Malang menghadirkan tempat karaoke keluarga dengan berbagai fasilitas dan pelayanan exclusive. Terdapat aksesoris audio video canggih, sistem suara prima, banyak koleksi lagu lokal dan international, sistem layar sentuh 4.0, hingga interior ruangan yang terkesan mewah dan berbagai fasilitas menarik lainnya.
Tersedia beberapa tipe ruangan di Happy Puppy Karaoke Suhat Malang. Anda bisa memilih ruangan tipe small, medium, hingga large. Masing-masing ruangan ini memiliki keunikan masing-masing. Yang jelas, pilihlah tipa ruangan dengan kapasitas yang Anda perlukan.
Tiap ruangan yang ditawarkan Happy Puppy Suhat Karaoke Malang ini dibandrol dengan harga sewa yang berbeda-beda. Untuk ruangan tipe small harga sewanya mulai 65 ribu rupiah per jam, sedangkan yang tipe large seharga 120 ribu rupiah per jam.
Happy Puppy Karaoke Suhat Malang berlokasi di kawasan Soekarno-Hatta, tepatnya di Kompleks Ruko Taman Niaga B No. 7-8, Kelurahan Tulusrejo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Anda bisa melakukan reservasi lebih dahulu melalui nomor telpon (0341) 406999. Tempat karaoke ini buka mulai pukul 11.30-02.00 WIB.